Kamis, 06 April 2017

Tempat Wisata Air Terjun Goa Rang Reng Gianyar Bali Indonesia

Objek wisata air terjun juga menjadi pilihan terbaik saat menghabiskan hari libur. Jika kalian berkunjung ke pulau dewata bali, ada objek wisata air terjun baru yang masih asri banget. Untuk lokasi Objek wisata air terjun ini berada di Kabupaten gianyar, lebih tepatnya lagi di banjar Gitgit, Desa Bakbakan. Jadi kalian harus berkunjung ke kabupaten gianyar untuk mencari air terjun Goa Rang Reng.

Objek wisata air terjun Goa Rang Reng sebenarnya baru-baru populer dan terkenal di tahun 2015. Pada saat itu anak muda bali sangat aktif memperkenalkan tempat-tempat indah di daerahnya, dan kemudian munculah objek wisata air terjun Goa Rang Reng dan sempat terkenal dan ramai dikunjungi.

Tempat Wisata Air Terjun Goa Rang Reng Gianyar Bali Indonesia
Tempat Wisata Air Terjun Goa Rang Reng Gianyar Bali Indonesia
Untuk sekarang ini objek wisata goa rang reng hanya ramai saat hari libur, dan untuk hari-hari biasa objek wisata air terjun goa rang reng terbilang sepi tapi ada orag yang menjaga dan mengawasi di tempat tiket masuk. Selain itu disana juga terdapat tempat belanja, ada warung kecil di dekat air terjun, dan bahkan kita bisa menyewa pelampung untuk berenang di air terjun goa rang reng.

Dulunya objek wisata air terjun goa rang reng hanya sebuah tempat biasa yang ditutupi oleh semak-semak belukar. Tempat ini dulu tidak menjadi objek wisata air terjun, melainkan sebagai salah satu tempat yang biasanya di gunakan untuk keperluan upacara adat seperti melukad. Membersihkan diri. Bahkan kalian juga bisa ikut melukat di sana, karena air yang ada di sana dikatakan suci oleh warga.

Air terjunnya goa rang reng tidak begitu curam. aliran airnya juga tidak deras. Air terjunnya terlihat seperti jalan tanjakan. Airnya terlihat mengalir di antara bebatuan, hal itulah yang akhirnya membuat pemandangan di air terjun goa rang reng ini unik dan berbeda dengan air terjun lainnya. 

Karena bebatuan di sekitarnya terus di aliri air, maka bebatuan tersebut banyak ditumbuhi lumut. Jadi terlihat nampak antara warna hitam batu, putih air dan hijau lumut. Jadi terliahat seperti perpaduan warna unik dan indah.

Kalian sebenarnya diperbolehkan mandi di air terjun goa rang reng. Bahkan untuk kalian yang sangat ingin mandi di arus air terjunnya, kalian juga diperbolehkan. Tapi kalian harus tetap berhati-hati, itu karena tempatnya sangat licin dan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan seperti kepeleset ataupun kecelakaan yang lainnya.

Di atas air terjun goa rang reng kalian bisa menemukan sebuah Goa. Letaknya berada di sebelah kiri, namanya adalah Goa Rang Reng. Untuk kalian yang penasaran dan ingin mencapai tempat itu, kalian bisa menaiki tebing lewat samping. Pada sebelah kiri air terjun goa rang reng, kalian akan menemukan jalan yang masih kering dan ada juga tali tambang yang bisa kalian gunakan untuk memanjat dan menuju goa yang ada di atas. 

Di depan goa juga terdapat sebuah air klebutan. Air kelebutan ini istilahnya air yang keluar dari dasar tanah, dan di hulu sungainya terdapat sebuah sungai campuhan ( percampuran antara dua atau lebih aliran sungai ).

Nah, itulah penjelasan yang bisa saya sampaikan tentang Tempat Wisata Air Terjun Goa Rang Reng Gianyar Bali Indonesia. Jika kalian penasaran dengan tempat ini silahkan berkunjung ke objek wisata air terjun goa rang reng. dan tentunya kalian akan menemukan pemandangan dan pengalaman baru yang sangat indah dan menakjubkan.

Sumber : mentaribaliholiday.com

Share this

1 Response to "Tempat Wisata Air Terjun Goa Rang Reng Gianyar Bali Indonesia"